Site icon Tulisan Blogger Indonesia

[Update 2019] Infografis: SEO On Page Checklist untuk Blogger Indonesia

infografis seo checklist untuk blogger

Ada yang ingin punya SEO on Page Checklist untuk Blogger? Semacam panduan singkat untuk membuat sebuah blog post yang SEO friendly.

Dalam Wawancara Blogger Indonesia sebelumnya, saya meminta ijin kepada Chocky untuk menelaah blog postnya dan melihat kenapa dirinya bisa mendapatkan posisi dalam halaman satu Google selama ini. Padahal menurutnya dia tidak bermain keywords.

Di post tersebut saya pun membuat SEO on Page Checklist untuk blogger dalam membuat blog post. SEO On Page tentunya tidak hanya terbatas pada yang ada di checklist itu. Yang lainnya adalah setting dalam blognya seperti edit html di blogspot.

SEO On Page Checklist untuk Blogger Indonesia

Sebenarnya yang dituliskan dalam SEO On Page Checklist untuk Blogger ini sudah pernah dituliskan dalam post Tips SEO untuk blogspot.

Blogger yang menggunakan CMS WordPress ataupun Blogspot bisa menggunakan checklist ini sebagai panduan dalam membuat blog post yang SEO friendly.

Eh tapi… kalaupun melakukan checklist ini, bukan berarti post kamu akan otomatis masuk page one langsung ya. Sekali lagi, baca gambar sebelumnya tentang bermain SEO, SEO ini bukan hal instant.

Notes: Infografis SEO on Page Checklist ini adalah milik TBI. Mohon cantumkan sumber jika ingin menggunakan. Terima kasih.

Keterangan Singkat Infografis: SEO on Page Checklist untuk Blogger Indonesia

1. Judul Artikel

Dalam hal judul, teman-teman sebenarnya bisa memanfaatkan tipe judul viral untuk artikel teman-teman. Seperti dalam gambar, disebutkan kalau judul sebisa mungkin menarik target pembaca artikel.

Semakin spesifik targetnya, kemungkinan dikliknya akan semakin besar. Misalnya saja, teman-teman menulis tips keuangan untuk ibu muda yang baru menikah.

Mana yang akan teman klik di antara 2 judul berikut:

Tips Keuangan yang Perlu Dipahami

Tips Keuangan yang Perlu Dipahami Ibu Muda yang Baru Menikah

Kedua judul di atas tentunya juga memuat kata kunci target: tips keuangan. Namun, manakah yang akan lebih diklik?

2. URL Artikel

URL atau permalink ataupun slug artikel haruslah singkat, padat dan jelas. Serta memuat kata kunci. Sebisa mungkin teman-teman mengedit url postingan teman-teman sebelum klik publish. Ini adalah salah satu SEO on Page Checklist yang wajib dilakukan oleh blogger.

Seringnya sih lupa akan hal ini (saya pun suka lupa… hehe).

Baca juga: Tips Monetasi Blog part 2

3. Subheading

Selain berfungsi sebagai salah satu faktor SEO on Page Checklist untuk blogger, subheading ini sebenarnya memudahkan pembaca blog teman-teman untuk memahami struktur tulisan teman-teman.

Apalagi kalau teman-teman termasuk yang suka menulis panjang (lebih dari 1.500 kata setiap kali menulis). Pembaca kita seringnya membaca cepat terlebih dahulu alias scanning.

Nah, yang harus diingat adalah salah satu subheading dalam artikel (H2 – H6) harus memuat kata kunci target. Jadi tidak hanya sebatas memuat pembagian artikel dalam heading-heading saja.

4. Optimasi Gambar

Ini juga salah satu yang sering dilupakan – moga gak jadi salah satu kesalahan blogger ya. Yaitu optimasi gambar yang disematkan dalam postingan.

Optimasinya ya mulai dari rename nama file gambarnya sebelum diunggah ke blog. Resize file gambar agar loading blog tidak terlalu lama (bisa menggunakan tinypng.com) dan juga alt teks gambar.

Optimasi gambar untuk #SEOonPage adalah penting. Isi Alt+Text+Image dengan kata kunci target kamu. #TipsSEO Bagikan kalau setuju

5. Meta Description Artikel

Terakhir dalam SEO on Page Checklist untuk blogger adalah meta description. Ini sering juga dilupakan.

Meta description artikel adalah ringkasan singkat atas isi tulisan, yang memuat kata kunci target, dan menarik orang untuk klik. Bukan berupa kumpulan kata kunci saja.

SEO on Page Checklist untuk Blogger Indonesia

Lakukan semua optimasi on page di atas kalau bisa sebelum teman-teman menerbitkan tulisan teman-teman ya.

Optimasi Oke, Akan Gagal Kalau Kata Kuncinya juga Salah

Nah, yang sering saya temukan juga adalah…

Optimasi sudah oke, namun kata kuncinya salah. Salah di sini dalam artian, bukan menggunakan kata kunci yang memang digunakan oleh pembaca saat mereka Googling. Namun menggunakan:

Kata kunci ala guwe…

Padahal, yang mencari itu kan orang lain. Inilah pentingnya kita memahami yang namanya tujuan pencarian oleh orang lain. Dari sana kita bisa menerka apa sih yang sebenarnya digunakan oleh orang saat mencari.

Kata kunci itulah yang kita gunakan. Jangan kata kunci ala guwe…

Dan selain itu, saat menuliskan blog post, tetap perhatian utama adalah pada pembaca blog kamu dan apa yang mereka butuhkan.

Serta lupakan dulu kata kunci yang menjadi target kamu. Ketika semua tulisan sudah beres, barulah kamu edit dan masukkan keywords.

Jangan Pusing Dulu Ya…

Beberapa kali TBI menuliskan tips SEO di sini, banyak yang sudah langsung pusing kepala. Jangan pusing dulu ya dengan infografis SEO on Page Checklist untuk Blogger Indonesia yang ini.

Kalau mau ada yang ditanyakan, bisa diajukan di halaman Kontak.

Exit mobile version